Daftar Tunggu Haji di Rembang Capai 29 Tahun

Petugas melayani pendaftaran haji di gedung PLHUT Kemenag Rembang. (Foto Kemenag Rembang).


Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Rembang, Zuhri mengatakan,
daftar tunggu  haji saat ini sudah mencapai 29 tahun. Artinya, masyarakat yang mendaftar haji saat ini akan berangkat pada tahun 2049.

“Awal bulan kemarin masih 2048, sekarang sudah tahun 2049,” ujar Zuhri di kantonya, Selasa lalu (29/12/2020).

Zuhri menyebutkan, berdasarkan data Siskohat, jumlah calon haji asal Kabupaten Rembang yang terdaftar mengantri berangkat haji hingga tahun 2049 mencapai 23.628 jemaah. Adapun jumlah calon haji yang tertunda keberangkatannya pada 2020 sebanyak 742 orang.

Terkait dengan pemberangkatan haji tahun 2021, Zuhri mengatakan hingga kini masih belum ada kepastian dari Pemerintah Arab Saudi. 

"Yang jelas Kemenag RI sedang melakukan mitigasi pelaksanaan haji tahun 2021," ujar Zuhri dalam keterangannya yang diperoleh tvhaji.net.

Zuhri berharap, dengan adanya gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT), layanan haji akan semakin memuaskan bagi masyarakat. 

"Di PLHUT, semua prosedur layanan pendaftaran haji dilayani, kecuali pemeriksaan kesehatan masih dilakukan di Puskesmas. Sementara setoran awal BPIH, foto, dan rekam sidik jari semua bisa dilayani di PLHUT dan lingkungan Kemenag Rembang," ujar Zuhri.

Di PLHUT ini juga sudah dilengkapi pojok ASI, kamar mandi bagi penyandang disabilitas, dan handsantizer serta pengukur suhu tubuh elektronik. (kmg|alfa).

Posting Komentar untuk "Daftar Tunggu Haji di Rembang Capai 29 Tahun"