Kementerian Islam Saudi Membagikan 14.650 Payung Kepada Jamaah Umrah

Kementerian Urusan Islam, Dakwah dan Bimbingan Arab Saudi Kanwil  Makkah telah mendistribusikan 14.650 payung untuk melindungi jamaah dari paparan panasnya sinar matahari selama Ramadhan.

Foto foto ArabNews
Saat suhu naik sepanjang bulan suci, payung akan membantu melindungi pengunjung dan peziarah dari sinar matahari selama Tawaf.

Kementerian Urusan Islam, Dakwah dan Bimbingan merencakan  mendistribusikan seperempat juta payung sepanjang Ramadan ini.

Tim lapangan Kementerian akan membagikan payung setiap hari dari jam 11 pagi hingga 3 sore. dan akan mengikuti semua tindakan yang direkomendasikan untuk mencegah penyebaran Covid-19. (arabnews|azka)

Posting Komentar untuk "Kementerian Islam Saudi Membagikan 14.650 Payung Kepada Jamaah Umrah"