Ini Penjelasan Dokter Tentang Manfaat Tidur Tanpa Mengenakan Celana Dalam

ilustrasi
Beberapa orang mungkin akan tidur dengan melepas celana dalam, karena alasan kesehatan. Namun banyak pula yang tidak, karena beranggapan bahwa itu tidak berhubungan dengan apapun.

Dr. Alyssa Dweck, seorang dokter kandungan dan ginekolog di Mount Kisco, serta asisten profesor klinis OB/GYN di Icahn School of Medicine New York mengatakan, wanita yang tidur tanpa celana dalam tidak berisiko menghadapi masalah kesehatan apapun.
Namun menurutnya, ada sekelompok wanita yang sebaiknya tidur tanpa memakai celana dalam, yakni mereka yang menderita vulvitis kronis (radang lipatan kulit di luar vagina) atau vaginitis kronis (radang vagina).
Seperti dikutip tribunnews.com dari Live Science, wanita-wanita  rentan terhadap infeksi jamur Mrs V, gatal dan iritasi. Oleh karena itu, ada kemungkinan lebih baik jika mereka tidur tanpa celana dalam.
Menurut Dweck, jamur dan bakteri dapat dengan mudah berkembang di tempat yang gelap, lembab dan hangat.
Bila bagian pribadi wanita ditutupi sepanjang hari dengan kain yang menyebabkan kulit sulit bernafas, maka itu dapat menyebabkan iritasi dan kelembaban.
Kondisi tersebut mengakibatkan bagian pribadi wanita menjadi tempat yang sempurna, untuk perkembangan bakteri dan jamur.
Adapun pilihan bahan celana dalam yang terbaik untuk wanita, yang mengalami permasalahan dengan Mrs V adalah yang berbahan katun, karena merupakan penyerap yang baik.
Sedangkan bagi pria, tidak memakai celana dalam saat tidur memang tak akan menimbulkan manfaat kesehatan yang signifikan. Namun bila ingin melakukannya, hal itu juga tidak ada salahnya.
Sebuah penelitian yang dilakukan Dr. Michael Eisenberg, ahli urologi dan direktur kesehatan reproduksi pria dan operasi di Stanford University Medical Center, di Palo Alto, California menunjukkan, tidur tanpa celana dalam bagi pria tidak ada hubungannya dengan kesuburan.
Bahkan, pilihan kain yang digunakan juga tidak banyak berpengaruh. (tbn|alfa).




Posting Komentar untuk " Ini Penjelasan Dokter Tentang Manfaat Tidur Tanpa Mengenakan Celana Dalam "