Bupati Bogor Pantau Ketersedian Bahan Makanan Pokok

Memasuki bulan Ramadhan, Bupati Bogor, Hj. Nurhayanti beserta elemen terkait melakukan pemantuan harga kebutuhan pokok di pasar rakyat. Pemantuan harga dimulai dengan melakukan peninjaun di pasar rakyat Ciawi, Kecamatan Ciawi, pada Rabu, (16/5).

Nurhayanti menanyakan langsung kepada para pedagang terkait harga bahan pokok dan juga stok pasokan sembako menjelang bulan puasa.


Bupati Bogor mengatakan tujuan peninjauan ini memantau seberapa jauh ada peningkatan harga, ternyata bervariasi di daerah Ciawi dan Cariu.

"Kenaikkan belum begitu tinggi maka akan di evaluasi baik kenaikkan daging ayam maupun daging sapi, jadi nantinya kedepan ada langkah-langkah yang akan dilakukan," katanya.

Nurhayanti juga mengatakan untuk sayuran relatif stabil hanya cabe merah dan bawang yang terjadi kenaikkan namun lonjakannya harganya tidak seperti tahun lalu.

"Untuk sayuran masih relatif stabil," ujarnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa stock kebutuhan pangan saat puasa dan lebaran nanti di Kabupaten Bogor aman seperti ayam, telur, ikan dan beras bahkan kita mendistribusikan ke daerah lain.

"Saya beranggapan stock kebutuhan di Kabupaten Bogor masih aman, namun Pemerintah Kabupaten Bogor akan mengadakan pasar ramadhan dan melakukan operasi pasar," ungkapnya. (diskominfo|azka).

Posting Komentar untuk "Bupati Bogor Pantau Ketersedian Bahan Makanan Pokok"