Kemenag Kab. Bogor Gelar Evaluasi dan Diklat Penyuluh Agama

Diklat Keagamaan Bandung mengadakan pertemuan dengan para penyuluh PNS dan Non PNS di Kantor Kementerian Agama Kab. Bogor, Jumat (25/05). Kegiatan Evaluasi Pasca Diklat Penyuluh Reguler langsung dibuka oleh Kepala Kantor Kemenag Kab. Bogor, H. Dadang Ramdani.




Dadang Ramdani mengungkapkan bahwa dengan adanya diklat penyuluhan yang secara rutin diadakan, mampu memberikan penambahan pada wawasan dan pengetahuan bagi para penyuluh.
“Hasil dari diklat penyuluh sudah dapat dirasakan baik itu secara struktural dan fungsional yaitu terlihat dari perubahan karakter, pola fikir dan layanan di masyarakat,” ujarnya yang dikutip di laman jabar.kemenag.go.id.
Maka dari itu, lanjutnya, peserta dapat mengisi evaluasi tersebut dengan sebenarnya yang sudah dilaksanakan dan dirasakan karena bahan evaluasi ini juga akan menjadi bahan perbaikan bagi BDK Bandung.
BDK Bandung yang diwakili oleh koordinator H. Sambas mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk peningkatan kualitas peserta dan BDK juga.
“Kualitas yang ingin kami tingkatkan adalah profesionalitas kinerja penyuluh pada saat berhadapan dengan masyarakat karena hal ini menyangkut kredibilitas Kementerian Agama, maka dari itu tahapan evaluasi ini juga bahan untuk kami melakukan interospeksi agar adanya perbaikan menuju arah yang lebih baik dimasa yang akan datang,” ujar Sambas.
Kegiatan ini diikuti oleh 24 peserta yang merupakan penyuluh PNS dan Non PNS di lingkungan Kemenag Kab. Bogor. (azka).


Posting Komentar untuk "Kemenag Kab. Bogor Gelar Evaluasi dan Diklat Penyuluh Agama"